Halo Sahabat Logis! Kita berjumpa lagi di Mading Logis pertama tahun 2023, nih! Gimana nih kabar kalian? Semoga selalu dalam keadaan sehat ya! By the way, jujur aja pasti kalian masih asing kan sama yang namanya Net Zero Emission? Kalau iya, gapapa karena di sini kita bakal sama-sama membahas mengenai Net Zero Emission.
Banyak bencana alam terjadi juga karena ulah manusia dan kurangnya kepedulian lingkungan. Pertama-tama, kita simak yuk banyaknya bencana alam apa yang sudah terjadi dari beberapa tahun ke belakang!
Nah, jadi Net Zero Emission itu kondisi dimana jumlah emisi karbon yang dilepaskan ke atmosfer tidak melebihi jumlah emisi yang mampu diserap oleh bumi. Untuk mencapainya diperlukan sebuah transisi dari sistem energi yang digunakan sekarang ke sistem energi bersih guna mencapai kondisi seimbang antara aktivitas manusia dengan keseimbangan alam, seperti itu Sahabat Logis!
Bayangin aja nih Sahabat Logis, kalau suatu saat kita bisa mencapai keseimbangan antara manusia sama keseimbangan alam, bumi pasti bagaikan mimpi indah. Kalian pasti mau kan punya mimpi indah? Iya dongg, masa enggakk…
“Terus kak, gimana caranya kita dapet mimpi yang indah itu?” Banyak banget caranya biar kita bisa mencapai hal tersebut, salah satunya dengan inovasi mobil listrik nih. Mading Logis Online UKM Pendidikan dan Penalaran Politeknik Negeri Malang ingin berbagi wawasan kepada semua Sahabat Logis tentang “Net Zero Emission”. Langsung simak aja yuk keseruan madingnya!
MOBIL LISTRIK
Perubahan iklim merupakan permasalahan yang telah mendunia dan menjadi perhatian penting bagi beberapa negara. Suhu rata-rata global telah mengalami kenaikan dan akan berpengaruh pada bencana alam. Menurut laporan yang disusun oleh IPCC (Intergovernmental Panel on Climate Change), kegiatan manusia menyebabkan percepatan kenaikan konsentrasi gas rumah kaca di atmosfer. Berdasarkan Laporan Inventarisasi Gas Rumah Kaca dan MPV 2020, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Indonesia menghasilkan 1.866.552 juta ton emisi gas rumah kaca pada tahun 2019. Susunan gas rumah kaca utama ialah CO2, CH4, dan N2O. Dari ketiga gas tersebut, kandungan CO2 terbanyak di atmosfer.
Saat ini, terdapat empat jenis mobil listrik berdasarkan teknologi mesinnya yaitu Battery Electric Vehicle (BEV), Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), dan Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV). Jenis BEV merupakan mobil yang menggunakan 100% listrik dan dibandingkan dengan jenis lain mobil ini diklaim lebih efisien dan irit. Jenis HEV merupakan mobil dengan menggabungkan dua sistem penggerak yaitu bersumber dari baterai namun tidak dapat diisi ulang secara eksternal dan juga menggunakan bahan bakar minyak. Ada pun kelebihan mobil jenis HEV ini mengkonsumsi bahan bakar lebih irit dua kali dibandingkan dengan mobil konvensional. Jenis PHEV juga menggunakan sumber baterai dan bahan bakar minyak namun, baterai yang digunakan dapat diisi ulang secara eksternal. Jenis FCEV atau kendaraan zero emission yang mengandalkan Fuel-Cell untuk menghasilkan listrik. Dengan kata lain, mobil dengan jenis ini bisa menghasilkan tenaga listriknya sendiri secara internal untuk menjalankan kendaraan.
Pemerintah telah menindaklanjuti program kendaraan bermotor listrik berbasis baterai. Kendaraan yang berperan sebagai transportasi jalan itu diprediksi akan meningkat dari tahun ke tahun. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memproyeksikan terdapat 2,73 juta kendaraan listrik roda dua dan tiga pada tahun 2021, dengan kebutuhan stasiun pengisian sebanyak 170 ribu unit di seluruh Indonesia, kuantitas mobil listrik bertambah setiap tahunnya. Pada 2030, pemerintah memperkirakan ada 7,46 juta kendaraan listrik dengan kebutuhan stasiun pengisian mencapai 530 ribu unit. Jumlah stasiun pengisian listrik umum di Indonesia pada tahun 2020 mencapai 7.149 unit yang tersebar di 3.348 lokasi. Sedangkan jumlah di stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) sebanyak 16 unit.
Kalau Sahabat Logis pernah lihat mobil listrik di Instagram, kalian pasti tahu kalau desain mobil listrik itu futuristik gitu bukan? Nah, inovasi mobil listrik ini emang inovasi futuristik loh Sahabat Logis! Bayangin, selain desainnya yang futuristik, dia juga bermanfaat untuk menciptakan Net Zero Emission, keren banget kan?
“Tapi kak, aku nih bukan pencipta mobil kayak Nikola Tesla tapi aku mau ngewujudin Net Zero Emission, gimana dong kak caranya?” Tenangg, kayak yang disebutin sebelumnya, banyak cara buat mencapai Net Zero Emission. Cara lainnya bisa dengan membersihkan sampah di sekitar kalian lho Sahabat Logis!
Berbicara tentang sejarah pasti nggak akan terlepas dari jasa para pahlawan yang telah berkorban tenaga, pikiran, bahkan nyawa untuk kemerdekaan negara tercinta, Indonesia.
Berikut ini ada kisah singkat dari 4 tokoh pahlawan yang sangat berjasa untuk Indonesia. Jangan buru-buru di-scroll up ya!
PANDAWARA GROUP
Pandawara adalah sekelompok pemuda yang berpartisipasi dalam salah satu tindakan mengurangi pemanasan global dan perubahan iklim. Lewat akun TikTok @pandawaragroup, sekelompok anak muda fokus menjaga lingkungan melalui aksi bersih sungai. Pandawara Group terdiri lima orang, yakni Rafi, Agung, Gilang, dan Rifki yang berusia 22 tahun, kemudian Ikhsan yang berusia 21 tahun.
Dikutip dari Podcast Curhat Bang milik aktor sekaligus pebasket Denny Sumargo, nama Pandawara diambil dari kata “Pandawa” yang terdapat dalam kisah Mahabharata dan berarti lima bersaudara. Sedangkan untuk kata “wara” berasal dari bahasa sunda yang berarti kabar baik. Sehingga nama Pandawara ini berarti lima pemuda yang membawa kabar baik.
Kelima anggota Pandawara Group berasal dari Kopo, Bandung Selatan. Hal yang menggugah inisiatif mereka yaitu, pemukiman mereka yang sering kali dilanda banjir saat hujan deras. Hingga akhirnya, memunculkan kesadaran untuk membersihkan sampah di aliran sungai. Hal tersebut menjadi awal eksistensi Pandawara Group.
Pandawara Group telah memulai aksi bersih-bersih sungai sejak pertengahan 2022 lalu. Selama itu, mereka telah berhasil membersihkan sampah setidaknya di 80 titik di area Jawa Barat yang terdiri dari parit, anak sungai, hingga sungai yang besar. Walaupun banyak yang menganggap tindakan dari Pandawara Group hanya untuk konten semata. Ternyata banyak juga netizen Indonesia yang mendukung tindakan dari kelima pemuda tersebut. Hal ini karena kegigihan yang dilakukan oleh Pandawara Group untuk membersihkan sungai dari sampah.
Selain menyita perhatian masyarakat, Pandawara Group juga berhasil menyita perhatian pemerintah. Lembaga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) meminta Pandawara Group untuk membentuk kampanye zero waste yang nantinya akan disebarkan dan dilaksanakan di seluruh Indonesia.
Pandawara Group berpesan pada masyarakat tentang banyaknya sampah, “Jangan saling menyalahkan, karena hal ini berkaitan dengan kesadaran” ucapnya mengakhiri obrolan di Curhat Bang konten YouTube Denny Sumargo.
Dari IKN Nusantara Menuju Indonesia Unggul
Presiden Joko Widodo yakin IKN Nusantara Solusi Net Zero Carbon, menuju transformasi identitas nasional. Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) menjelaskan peran Ibu Kota Negara (IKN) yang baru dalam menanggulangi perubahan iklim. Program Beranda Nusantara Menuju Ibu Kota Negara Baru telah diresmikan oleh Presiden RI Jokowi pada tanggal 23 Februari 2022. Melalui via streaming, Presiden Jokowi memaparkan sejumlah peran penting IKN Nusantara dalam transformasi menuju Indonesia maju. Pembangunan IKN di Kalimantan Timur diharapkan pemerintah dapat mencerminkan kebesaran identitas nasional.
Dikutip dari laman Presiden RI, membangun IKN dengan menunjukkan kebesaran bangsa Indonesia, mencerminkan identitas nasional, menjamin keberlanjutan sosial-ekonomi, lingkungan, mencerminkan identitas nasional, menjamin keberlanjutan sosial, ekonomi, lingkungan, membangun kota hutan, smart city, moderen, dan keberlanjutan. IKN Nusantara dipercaya dapat menjadi representasi bangsa yang unggul. Bahkan lebih dari itu, sebagai bentuk komitmen Indonesia untuk menanggulangi perubahan iklim.
Oleh karenanya, Kepala negara meyakini kehadiran IKN Nusantara adalah solusi net zero carbon di Indonesia untuk dunia. IKN sebagai bentuk komitmen Indonesia dalam penanggulangan perubahan iklim. Terlihat dari pencapaian dan pengelolaan berbagai indikator menuju net zero carbon serta 100 persen energi terbarukan di tahun 2060. Diketahui bahwa pemanfaatan teknologi hijau telah diperkenalkan sebagai salah satu visi kehadiran IKN Nusantara melalui Lampiran II Salinan Undang-Undang No. 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara. Dimana salah satu penggerak utama IKN Nusantara adalah Klaster Industri Teknologi Bersih yang memiliki misi penyediaan produk pendukung mobilitas dan utilitas yang ramah lingkungan, pengembangan pada sektor ini akan berfokus pada perakitan panel surya dan kendaraan listrik roda dua. Ibu Kota Negara Baru, Nusantara akan diperkenalkan sebagai kota masa depan di Indonesia yang dapat menjadi wajah baru Indonesia di kancah dunia melalui pengenalan konsep serta penerapan teknologi hijau di IKN, tentu akan menunjang pemanfaatan Energi Baru Terbarukan (EBT) demi tercapainya target Indonesia bebas emisi karbon. Pemerintah yang berperan sebagai regulator telah mewujudkan komitmennya dalam mendukung pemanfaatan energi surya sebagai bagian dari upaya transisi energi melalui serangkaian kebijakan.
Potensi energi surya sebagai EBT yang dimiliki Indonesia mencapai 3.295 GW. Namun, diketahui realisasinya baru mencapai 0,3 persen dari target yang telah ditentukan. Capaian tersebut tentunya memacu kepada Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI untuk terus mengambil langkah besar melalui pencanangan kebijakan strategis yang akan mendukung perkembangan EBT. Upaya transisi energi juga turut dilakukan oleh Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melalui konsep Industri Hijau. Kemenperin RI terus berupaya dalam meningkatkan efisiensi sumber daya industri dalam pengembangan industri berkelanjutan, dan secara aktif melakukan fasilitasi serta sosialisasi kepada para pelaku industri terkait dengan industri hijau.
Cepet banget ya ga terasa kita sudah ada di akhir segmen Berani, bagaimana teman-teman? Asik-asik kan beritanya dan menambah wawasan banget.
Nah, sekarang kita berada di segmen Goni nih! Beberapa waktu lalu, Sahabat Logis juga telah mewawancarai beberapa fungsionaris dari beberapa jurusan yang ada di Politeknik Negeri Malang tentang Net Zero Emission ini lho! Yuk, mari kita simak apa saja pendapat mereka tentang Net Zero Emission yaa!
Wahh! Keren-keren yaa pendapat dari teman-teman fungsionaris UKM Pendidikan dan Penalaran kita! Ternyata Net Zero Emission ini tidak hanya menjadi perhatian teman-teman fungsionaris UKM Pendidikan dan Penalaran saja lho!
Net Zero Emission ini menjadi perhatian masyarakat-masyarakat umum yang telah Sahabat Logis wawancarai beberapa waktu yang lalu. Waahh, yuk mari kita simak apa saja sih pendapat mereka tentang Net Zero Emission ini!
Yuhuu! Keren-keren banget tentang apa yang mereka telah sampaikan terkait Net Zero Emission ini yaa Sahabat Logis!
Kini, tibalah kita di segmen APAANSI (Papan Pantun dan Puisi), di mana di segmen ini terdapat beberapa karya pantun dan puisi dari teman-teman fungsionaris UKM Pendidikan dan Penalaran lhoo! Wiih! Yuk, kita scroll down bareng-bareng yaa!
1… 2… 3…!
Uuugh, pantun dan puisinya asik-asik ga sih Sahabat Logis, kata-katanya juga puitis sekali. Sayang banget ya, segmen Apaansi ga bisa menemani kalian panjang-panjang nih, tapi jangan gamon ya… Yuk kita lanjut ke segmen berikutnya 🙂
Sahabat Logis, gimana nih? Menarik bukan Mading Logis kali ini? Tapi, untuk mengetes semangat dan juga pengetahuan kalian dalam memahami Mading Logis kali ini, kalian juga bisa lho mengerjakan kuis Logic Quiz yang sudah kami sediakan! Klik link kuis di bawah ini yaa!
https://bit.ly/LogicQuizUKMPP23
Eh, Sahabat Logis, tahu ga sih? Ternyata, anak UKM PP tuh keren-keren lho! Waah, gimana ga keren coba? Banyak lho dari teman-teman UKM PP kita yang telah meraih banyak penghargaan di tahun 2023 ini! Ga percaya? Nih mereka buktinya yang kami rangkum dalam segmen UKM PP Achievement!
Terima kasih banyak Sahabat Logis yang sudah berkunjung ke website UKM Pendidikan dan Penalaran. Semoga ilmu yang kita dapat menjadi bermanfaat bagi kita semua ya!
See you on the next volume Mading Logis Online, Sahabat Logis!
PP! LOGIS!
Source
Mita Defitri. Pandawara Group: Pemuda Inspiratif Penggiat Bebersih Sungai. Waste4Change. Published February 6, 2023. Accessed April 6, 2023. https://waste4change.com/blog/pandawara-group-pemuda-inspiratif-penggiat-bebersih-sungai/
Putradi Pamungkas. Pandawara Group. Tribunnewswiki.com. Published January 24, 2023. Accessed April 6, 2023. https://www.tribunnewswiki.com/amp/2023/01/24/pandawara-group
Okezone. Berita ikn terkini dan terbaru hari ini – Okezone.com -. https://www.okezone.com/. Published July 13, 2014. Accessed April 6, 2023. https://www.okezone.com/tag/ikn
Jagat Nusantara, Gambaran Ibu Kota Negara (IKN) | Indonesia Baik. Indonesiabaik.id. Published 2022. Accessed April 7, 2023. https://indonesiabaik.id/infografis/jagat-nusantara-gambaran-ibu-kota-negara-ikn
Kompas Cyber Media. Berita Harian Ikn Terbaru Hari Ini – Kompas.com. KOMPAS.com. Published 2018. Accessed April 7, 2023. https://www.kompas.com/tag/ikn
CNN Indonesia. Bahlil Minta Sri Mulyani Bangun Pusat Keuangan di IKN. ekonomi. Published April 7, 2023. Accessed April 7, 2023. https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20230406184235-92-934612/bahlil-minta-sri-mulyani-bangun-pusat-keuangan-di-ikn
UU No. 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara [JDIH BPK RI]. Bpk.go.id. Published 2022. Accessed April 7, 2023. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/198400/uu-no-3-tahun-2022
Kisah Sejarah Mobil Listrik, Dari Ide Menjadi Mobil Masa Depan. Nissan. Published 2021. Accessed April 7, 2023. https://nissan.co.id/new-press/artikel/kisah-sejarah-mobil-listrik-dari-ide-menjadi-mobil-masa-depan/
Mengenal Mobil Listrik Yang Kian Beragam dan Makin Diminati | ASSA Rent – Perusahaan Rental & Sewa Mobil Terbesar Di Indonesia. Assarent.co.id. Published 2013. Accessed April 7, 2023. https://www.assarent.co.id/berita-promo/mengenal-mobil-listrik-yang-kian-beragam-dan-makin-diminati-1
Kemenperin: Studi Mobil Listrik: Hemat Energi Hingga 80 Persen. Kemenperin.go.id. Published 2023. Accessed April 7, 2023. https://kemenperin.go.id/artikel/19877/Studi-Mobil-Listrik:-Hemat-Energi-Hingga-80-Persen
Admin. Plus dan Minus Beralih ke Mobil Listrik – perkim.id. perkim.id. Published January 27, 2022. Accessed April 7, 2023. https://perkim.id/energi/plus-dan-minus-beralih-ke-mobil-listrik/
Kompasiana.com. Kumpulan Artikel Terbaru mobil listrik – Kompasiana.com. KOMPASIANA. Published 2023. Accessed April 7, 2023. https://www.kompasiana.com/tag/mobil-listrik
Shantyyulia. Suasana Penerapan PPKM Darurat. Kompaspedia. Published May 18, 2022. Accessed April 7, 2023. https://kompaspedia.kompas.id/baca/data/foto/geliat-mobil-listrik-di-indonesia
Mada Prastya. Pengertian Apa Itu Mobil Listrik dan Jenis-jenisnya – Carmudi Indonesia. Carmudi Indonesia – Berita Terkini Dunia Otomotif dari Situs Jual Beli Mobil Motor #1 se-Indonesia. Published March 31, 2022. Accessed April 7, 2023. https://www.carmudi.co.id/journal/pengertian-apa-itu-mobil-listrik-dan-jenis-jenisnya/